Daftar Informasi Publik Berkala
Loading...
Informasi lain yang menggambarkan akuntabilitas program dan/atau kegiatan
Informasi lain yang menggambarkan akuntabilitas program dan/atau kegiatan RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto sebagaimana tertuang dalam Laporan Akuntabilitas Instansi Pemerintah (LKjIP) Tahun 2024 adalah Pengukuran kinerja pelayanan dari penerapan transaksi pelayanan yang jelas, reward dan punishment yang tepat dengan didukung sarana sistem informasi manajemen yang handal, transparan, efektif, akuntabel dan efisien untuk mencapai misi rumah sakit dalam restra lima tahun tersebut dapat dicapai. Hal ini dibuktikan dengan beberapa prestasi/penghargaan yang diraih selama tahun 2024 sampai pada tingkat daerah maupun nasional diantaranya :
- Top 10 KIPP Jawa Tengah Tahun 2023 dengan inovasi DIA PERAWAT CANTIK dan NOPIA RASA GULA JAWA dari Gubernur Jawa Tengah
- Peningkatan Kelas RS menjadi Kelas A dari Kementerian Kesehatan
- Top 5 PKRI Provinsi Menpan RB Tahun 2024 sebanyak 3 Inovasi : PENETRASI ONLINE, TELE APIK, MANGAN MENDOANE RINI
- Juara 1 Lomba Video Rekam Medik Elektronik KARS 2024
- Peringkat 3 Blangkon Award Jawa Tengah 2024
- ASN Terbaik Kategori Perawat Terbaik 2023 tingkat Nasional oleh Kementerian PAN-RB tahun 2024
- Peringkat I Badan Publik Informatif Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah 2024
Penanggungjawab Pembuatan Informasi | : Bagian Perencanaan |
Waktu Pembuatan / Penerbitan Informasi | : Update data tahun 2025 / RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo |
Bentuk Informasi Yang Tersedia | : Hard & Soft (file_pdf) |
Jangka Waktu Penyimpanan | : 5 tahun |
Jenis Media Yang Memuat Informasi | : Buku LKJiP |